Harga iPad Pro Terbaru Agustus 2017, Tablet Apple Dengan RAM 4 GB
Harga iPad Pro – Selain sudah memperkenalkan duo smartphone iPhone 6s dan iPhone 6s Plus, produsen gadget ternama Apple ini juga telah meluncurkan sebuah tablet terbarunya ke pasaran yang kali ini sudah mengusung nama iPad Pro yang sudah siap menggebrak pasaran dengan dukungan spesifikasi serta fitur yang dimiliki oleh iPad Pro. Tablet tersebut bakal menyasar untuk segmen kelas premium.

Tablet Apple iPad Pro ini mengusung desain mewah layaknya sebuah tablet kelas mahal dengan didukung layar sentuh yang tergolong besar yakni berukuran 12.9 inci. Selain itu, pihak vendor juga sudah membekali tablet tersebut dengan dungukungan Apple Pencil yang mana adalah stylus pen ala Samsung S pen. Dari segi layar, memang Apple iPad Pro mengusung dukungan layar sentuh yang cukup besar untuk ukuran sebuah tablet umumnya. Karena pihak dari produsen membekali dukungan layar sentuh berukuran 12.9 inci dengan resolusi 048 x 2732 pixel dengan kerapatan pixel 265 ppi (pixek per inci).

Layar yang dimiliki oleh tablet Apple iPad Pro sangatlah baik dengan tampilan layar yang begitu jernih dan juga padat berkat di dukung dengan resolusi yang baik serta mampu menghasilkan kerapatan layar yang tinggi. Layar yang dimiliki oleh tablet Apple tersebut sudah dilapisi dengan lapisan antigores dan antireflektif untuk meningkatkan kenyamanannya. Apple iPad Pro hadir dengan dukungan dari kinerja tinggi yang menurut pihak dari Apple mengklain bahwa kinerja dari iPad Pro 90% lebih cepat dibandingkan tablet yang sudah beredar saat ini dengan mengandalkan dukungann dari processor Apple A9X yang ditandemkan dengan memori RAM sebesar 4 GB.

Tablet Apple iPad Pro ini sudah dibekali oleh pihak produsen dengan dua buah kamera yang siap untuk memanjahkan para penggunanya. Untuk kamera belakang (kamera utamanya) hadir dengan dukungan resolusi sebesar 8 MP dengan kemampuan untuk merekam video Full HD 1080p. Sedangkan untuk kamera depannya hadir dengan dukungan resolusi 1.2 MP yang berguna untuk foto selfie dan video call.

Spesifikasi dan Harga iPad Pro

Spesifikasi Dan Harga iPad Pro
SIM CardNano-SIM / Electronic SIM card (e-SIM)- Stylus
Berat713 g (Wi-Fi) / 723 g (LTE) (1.57 lb)
Tipe LayarLED-backlit IPS LCD, capacitive touchscreen, 16M colors
Ukuran Layar12.9 inches (~77.0% screen-to-body ratio)
Resolusi Layar2048 x 2732 pixels (~264 ppi pixel density)
Sistem OperasiiOS 9, upgradable to iOS 9.3.2
ChipsetApple A9X
CPUDual-core 2.26 GHz (Twister)
Memory Internal32/128 GB, 4 GB RAM
Memory EksternalNo microSD
Kamera Depan1.2 MP, 720p@30fps, face detection, HDR, FaceTime over Wi-Fi or Cellular
Kamera Belakang8 MP, f/2.4, 31mm, Autofocus
JaringanGSM / CDMA / HSPA / EVDO / LTE
Kapasitas BateraiNon-removable Li-Ion 10,307 mAh battery (38.8 Wh)


Harga iPad Pro Terbaru

Selain sudah memiliki dukungan kinerja yang sanga baik, Apple iPad Pro juga sudah dibekali dengan dukungan fitur konektivitas yang lumayan lengkap meliputi dukungan GPS, WiFi, Bluetooth dan juga sudah tersedia varian dengan dukungan 4G LTE, serta 3G HSPA untuk membantu para penggunya untuk melakukan berbagai kegiatan. Pihak Apple juga sudah membekali dengan dukungan speaker stereo yang siap untuk memanjahkan telinga pengguna serta baterai yang sudah diklaim oleh pihak Apple mampu bertahan hingga 10 jam nonstop selama penggunaan tablet. Jadi, anda tidak perlu khawatir dengan teralu cepat melakukan charge pada tablet ini.

Harga iPad Pro 128GB BaruRp 13.450.000
Harga iPad Pro WiFi 32GB BaruRp 10.300.000
Harga iPad Pro WiFi 128GB BaruRp 12.600.000
Harga iPad Pro BekasCek Disini

Harga dari tablet Apple iPad Pro di pasaran sudah tersedia dengan beberapa jenis harga yang bisa anda pilih. Harga iPad Pro versi 128 GB untuk yang menggunakan konektivitas Wi – Fi only dijual dengan harga sekitar $949 atau sekitar 13 Jutaan dan untuk memori internal 32 GB dijual dengan harga $799 sekitar 11 jutaan Perlu anda ketahui bahwa harga tersebut berlaku untuk seluruh dunia dan sewaktu - waktu akan berubah.

Lihat artikel sebelumnya : Spesifikasi Dan Harga iPad Air 2